Selasa, 11 Mei 2010

Rapat Online di iPad dengan Teknologi Cisco

Meningkatkan kualitas pertemuan online, Cisco menyediakan aplikasi Cisco WebEx Meeting Center untuk Apple iPad. Dengan aplikasi bisnis yang bisa didapatkan secara gratis ini, para pengguna iPad bisa ikut serta dalam rapat online hanya melalui beberapa sentuhan di layar.

Aplikasi Cisco WebEx ini sudah tersedia melalui App Store. Setelah diunduh, para pengguna iPad dapat mengadakan dan mengikuti pertemuan online hanya dengan melakukan sentuhan ringan di link URL pertemuan WebEx yang tertera di email atau kalender.

"Menggunakan animasi, efek visual, gerakan dan sentuhan pengguna, para pengguna iPad dapat merasakan pengalaman kolaborasi yang mudah dioperasikan dan intuitif," kata Kurnijanto Sanggono, Advance Technology Director Cisco Indonesia, dalam siaran persnya, Selasa 11 Mei 2010.

Dengan fitur in-meeting, lanjut dia, para peserta dapat saling berbagi materi presentasi, aplikasi, dan desktop. Selain itu, para peserta juga dapat melihat daftar para peserta lain. "Misalnya, melihat siapa yang
sedang bicara, dan melakukan chat secara privat atau dengan seluruh peserta pertemuan melalui chat window di layar," terang Kurnijanto.

Tak hanya teks, para pengguna Cisco WebEx juga bisa memanfaatkan Cisco WebEx VoIP audio langsung dari iPad, atau sekadar menikmati fasilitas call-back ke telepon untuk mengikuti konferensi audio.

"Tren penggunaan perangkat pribadi untuk bisnis akan selalu berkembang, bergeser dari kalangan mereka yang paham akan teknologi ke masyarakat awam. Alhasil, produktivitas bisnis akan mencapai tingkatan baru yang lebih tinggi," ujar Zeus Kerravala, Distinguished Research Fellow at Yankee Group, melalui keterangan yang sama.

Sumber: Vivanews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

bowol.blogspot.com Fans

bowol on Facebook